Lilypie - Personal pictureLilypie Kids Birthday tickers

Sunday, May 23, 2010

Daffa Jadi Imam Sholat

Daffa 5 thn 6 bln

Hari minggu malam, sepulang dari menghadiri rapat pengurus RW di lingkungan kami, bapak mendapat laporan dari ibu bahwa maghrib tadi Daffa menjadi imam dan bacaannya bagus sekali, baik bacaan sholat maupun doa-doa sesudah sholat. Bapak yang terkejut senang lalu memuji dan mencium Daffa yang saat itu sedang bermain game di komputer.

Ketika waktu Isya telah tiba, Daffa dengan antusias mengajak bapak untuk melihatnya menjadi imam dan ibu menjadi makmum. Dengan bersemangat Daffa lalu berwudhu dan dengan tak sabar meminta ibu untuk bersegera berwudhu pula.

Di Kamar, bapak duduk bersandar di bantal sedangkan Daffa dan ibu sholat Isya berdua. Bapak dengan "khusyu" mendengar dan mengamati Daffa menjadi Imam :-).

Ternyata laporan ibu benar, Daffa dengan tertib membaca bacaan sholat mulai dari Takbiratul Ihram, Membaca surah Al Fatihah, membaca ayat pendek ( Al-maun, Al Kautsar, Al Kafiruun dan Al-Lahab di 4 rakaat itu), bacaan ruku, bacaan sujud, duduk diantara 2 sujud, membaca Tahiyat dan Shalawat serta membaca doa sesudah sholat seperti istigfar 3x, membaca doa buat kedua orang tua serta doa pamungkas. Bahkan untuk kedua doa tersebut, setelah membaca doanya Daffa juga membaca artinya yang kira-kira demikian :

Doa untuk Orang Tua :

Rabbi firli wali wali dayyah Warham huma kama robba yani soghiro

Artinya :

Ya Allah, ampunilah dosaku dan dosa kedua orang tuaku dan sayangilah mereka sebagaimana mereka menyanyangiku sewaktu aku kecil.

Doa Pamungkas :

Robbana atina fiddunya hasanah wa fil akhiroti hassanah wa qina adza bannar “ (hadist)

Artinya :

Ya Tuhanku berikanlah aku kebaikan di dunia dan akhirat, dan jauhkanlah aku dari api neraka.

Amin Ya Allah.

2 comments:

Princess Kayla said...

Subhanallah...Daffa kami kagum sekali dengan Daffa...semoga Daffa selalu mnjd anak yg soleh yg akan mengantarkan keluarga ke surga-Nya...amin

Aris Sunaryo said...

Semoga Princess Kayla demikian pula adanya. Amin